Waiting List PPDB SMP Telkom Purwokerto, Segera Daftar Lebih Awal untuk Tahun Ajaran Berikutnya


Posted by Admin SMP Telkonm Purwokerto

Gambar 1.1

Pembuatan akun PPDB SMP Kabupaten Banyumas Tahun Ajaran 2022/2023 tanggal 20 s.d. 24 Juni dengan masa pendaftaran 22 s.d. 24 Juni 2022. Hal tersebut menuntut para orang tua/wali siswa harus mengatur strategi untuk mendaftarkan anaknya. Untuk kalangan siswa yang memilih pendaftaran melalui jalur zonasi, tentu orang tua harus memutar otak karena yang rumahnya secara geografis jauh dari sekolah akan menjadi kekhawatiran besar. Lain hal dengan SMP Telkom Purwokerto, sebelum penetapan tanggal penting PPDB SMP Negeri Kabupaten Banyumas, SMP Telkom sudah menyampaikan daftar tunggu. Hal tersebut terjadi karena kuota PPDB SMP Telkom sudah penuh. Sebenarnya banyak kemudahan yang didapatkan oleh orang tua dan siswa ketika berminat mendaftar di SMP Telkom Purwokerto, yaitu tidak terikat zonasi, kesempatan diterima lebih besar, dan prioritas bagi siswa berkompeten karena pendaftaran menggunakan nilai rapor.


Setiap awal tahun ajaran baru, SMP Telkom Purwokerto akan menginformasikan PPDB tahun ajaran depan mulai bulan Agustus sudah dapat diakses. Ini pastinya dapat menjadi bekal orang tua untuk meyakinkan anak-anaknya dengan memberikan pandangan dan wawasan menarik tentang SMP Telkom Purwokerto. Dengan jangka waktu yang panjang ini, diharapkan dapat memberikan ketenangan dan kenyamanan sehingga mengurangi kecemasan yang berlebih. Untuk mengobati kecemasan berlebih, siswa dan orang tua dapat mengikuti medsos SMP Telkom Purwokerto, FB : @smptelkompurwokerto, IG : smptelkom_purwokerto, dan TikTok : @smptelkompurwokerto. Informasi lengkap berkaitan PPDB SMP Telkom Purwokerto dapat menghubungi nomor HP/WA 082243436121. Editor: T. J. Ariri